AC TIDAK DINGIN PADA GRAND MAX KARENA COMPRESOR RUSAK

AKIBAT KOMPRESOR AC RUSAK

Untuk kendaraan sebagian sudah di lengkapi dengan air conditioner atau yang sering kita sebut dengan Ac.Untuk kenyamanan dalam berkendaraan ac di pasang dari pabrik agar pemilik kendaraan merasa nyaman,ada juga kendaraan dari pabrik yang tidak di lengkapi dengan ac shingga pemilik kendaraan memasang sendiri ac demi untuk kenyamanan.


Gejala yang muncul yaitu kendaraan saat jalan tiba-tiba ac menjadi panas dari yang sebelumnya dingin.Dari analisa kami meskipun blower hidup tetapi saat mesin hidup dan switch ac di nyalakan pada kompresor tidak bisa bekerja atau mati.Pada kompresor terdapat magnetic clucth yang apabila switch ac di nyalakan maka magnetic switch akan bekerja.Dari trouble ini kompresor tidak mau bekerja.Untuk memeriksa apakah tegangan dari wiring ac masuk ke kompresor maka terminal pada kompresor di periksa dengan menggunakan vlot meter.Jika saat mesin hidup dan switch ac di nyalakan maka seharusnya tegangan harus ada masuk ke kompresor sehingga kompresor akan berputar.Jika tegangan tidak ada masuk ke kompresor hal yang mungkin terjadi adalah fuse atau relay ac yang rusak.Setelah kami periksa relay dan fuse dalam keadaan baik.

Setelah kompresor sendiri di periksa dengan cara fan belt di lepas kemudian kompresor di putar secara manual maka terdengan suara aneh seperti komponen di dalam kompresor ambrol.Kemudian kompresor di bongkar dan ternyata memang piston dalam kompresor rusak.Untuk itu harus ganti kompresor assy agar hasil lebih maksimal.

Pada kasus ini mengapa tegangan tidak ada yang masuk kekompresor karena pada sistem ac ini di kontrol oleh engine control unit atau ecu sehingga ecu memerintahkan agar fail safe.Yaitu memberhentikan tegangan yang masuk kekompresor sehingga kompresor tidak bekerja karena kalau tetap bekerja kompresor semakin rusak lebih parah.

Disini saya dapat memberikan gambaran bahwa perawatan ac sangat perlu di lakukan setiap 20.000 km agar kondisi ac tetap dalam keadaan prima.Meskipun ac masih tetap dalam kondisi dingin tetapi untuk oli dan refrigerant perlu juga di lakukan penggantian atau penambahan.Dan untuk kondensor ataupun evaporator sering sekali kotor karena tertempel debu sehingga perlu di lakukan pencucian atau pembersihan sehingga umur dari komponen ac dapat lebih tahan lama.

Komentar